Dua gol Tevez taklukkan MU

Dua gol Tevez taklukkan MU



Dua gol penyerang Carlos Tevez ke gawang mantan klubnya Manchester United membawa Manchester City menekuk Red Devils 2-1 pada leg pertama semifinal Piala Carling, Selasa (19/1).

Kemenangan ini membuat pasukan Roberto Mancini itu berpeluang untuk melaju ke final karena cuma butuh hasil imbang saja saat ganti dijamu MU.

Bagi Tevez dua gol ini sekaligus untuk membungkam pelatih MU Sir Alex Ferguson yang memutuskan tidak mempermanenkannya pada musim panas lalu.



Tampil di Stadion City of Manchester, MU langsung tampil menyerang sejak awal pertandingan. Alhasil di menit ke-17 MU berhasil unggul terlebih dulu ketika Ryan Giggs menyambar bola muntah tendangan Wayne Rooney yang ditepis Shay Given.

City mencoba membalas. Beberapa menit kemudian, City hampir saja menyamakan kedudukan, akan tetapi Tevez gagal menyelesaikan umpan sayap lincah Shaun Wright-Phillips.

Peluang emas kembali didapat City pada menit ke-37, sayangnya tendangan gelandang Nigel De Jong mampu dipatahkan kiper MU asal Belanda Edwin van der Sar.

Serangan bergelombang City memaksa Rafael melanggar Craig Bellamy di kotak penalti saat babak pertama tersisa lima menit. Tevez yang dipercaya menjadi algojo tak menyia-nyiakan peluang untuk menyamakan kedudukan.

Empat menit setelah turun minum, Rooney nyaris mengembalikan keunggulan MU bila Given tak mampu membendung tendangan eks pemain Everton itu. Given kembali dipaksa bekerja keras pada menit ke-59 untuk menggagalkan peluang yang didapat Giggs.

Saat laga memasuki menit ke-64, City mampu berbalik unggul. Lagi-lagi Tevez yang menjadi penyumbang gol ketika ia menanduk umpan Javier Garrido.

Wright-Phillips memiliki peluang untuk memperbesar keunggulan City pada menit ke-71, namun Van der Sar dengan cekatan mampu menggagalkannya.

Tertinggal 2-1 membuat Ferguson memasukkan penyerang Michael Owen untuk mempertajam serangan timnya. Owen hampir saja menjadi pahlawan MU pada menit ke-77 ketika tendangannya dihalau oleh palang pintu City Nedum Onuoha tepat digaris gawang.

Given benar-benar menjadi tembok kokoh yang sulit ditembus MU. Pemain asal Republik Irlandia itu kembali melakukan dua penyelamatan gemilang di penghujung laga untuk menggagalkan peluang Rooney.

Susunan Pemain:

Man Utd: Van der Sar, Rafael Da Silva (Diouf 90'), Brown, Jonathan Evans, Evra, Anderson (Owen 72'), Carrick, Fletcher, Valencia (Scholes 88'), Rooney, Giggs

Man City: Given, Zabaleta, Richards, Boyata (Onuoha 70'), Garrido, De Jong, Kompany, Barry, Wright-Phillips (Sylvinho 85'), Tevez (Benjani 79'), Bellamy

[biangbola]

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. E-RECHTER - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger